Kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang

Kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang

Semarang, 19 September 2024 – Kegiatan kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang dalam rangka mengenalkan siswa tentang profesi polisi.

Dokumentasi Kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang

Apa itu Field trip?

Field trip adalah kegiatan sekolah yang dilakukan dengan tujuan mengenalkan suatu profesi, tempat, atau kegiatan lainnya kepada siswa. Kegiatan field trip (kunjungan) ini sangat bermanfaat bagi siswa karena dapat menunjang pengetahuan siswa melalui pembelajaran diluar kelas dengan mendatangi beberapa destinasi yang ditentukan, seperti yang dilakukan KB TK Al Fatihah School yang mengadakan kegiatan field trip atau kunjungan ke POLRESTABES Semarang. Polisi merupakan salah satu profesi yang bertugas menjaga keamanan negara Indonesia, sedangkan POLRESTABES merupakan kependekan dari kepolisian Resor Kota Besar.

Al Fatihah School Kunjungan ke POLRESTABES Semarang

Pada Kamis (19/09/2024), diadakan kegiatan kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang atau yang biasa disebut field trip ke POLRESTABES Semarang yang beralamat di Jl. Dr Sutomo No. 19, Barusari, Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah. Kegiatan ini diikuti oleh kurang lebih 50 peserta didik KB TK Al Fatihah School yang didampingi oleh 10 guru dan beberapa tim yang bertugas, kegiatan dilakukan dari pukul 08.00-11.00 WIB. 

Dokumentasi Al Fatihah School Kunjungan ke POLRESTABES Semarang
Dokumentasi Al Fatihah School Kunjungan ke POLRESTABES Semarang (2)

Apa Saja Kegiatan yang Dilakukan di POLRESTABES Semarang?

Kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang merupakan kegiatan puncak dari salah satu tema pembelajaran yakni “Profesi”, dimana siswa tidak hanya mendengar penjelasan dari guru atau melihat tayangan film mengenai profesi polisi, namun siswa bisa mendapatkan pengalaman nyata bertemu bahkan bermain bersama polisi. “Tidak perlu takut dengan polisi, karena polisi adalah teman anak”, begitulah pernyataan yang ditekankan oleh POLRESTABES Semarang ketika kunjungan field trip kemarin.

Pada kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang kali ini siswa siswi Alfatihah School diajak oleh polisi untuk mengenal profesi polisi, menjelaskan mengenai keselamatan berkendara. Saat berkendara menggunakan motor maka harus menggunakan helm sebagai pelindung kepala dari bahaya yang ada di jalan, sedangkan saat berkendara menggunakan mobil maka harus menggunakan sabuk pengaman sebagai perlindungan diri.

Para siswa juga belajar mengenai rambu-rambu lalu lintas seperti mengenalkan lampu lalu lintas beserta arti setiap warnanya yakni merah tanda berhenti, kuning tanda hati-hati dan hijau boleh jalan. Selain lampu lalu lintas, siswa juga dikenalkan rambu zebra cross yakni sarana penyeberangan untuk pejalan kaki. Polisi memberikan tips saat akan menyebrang jalan yakni 4T: Tunggu sejenak, Tengok ke kanan, Tengok ke kiri dan Tengok ke kanan lagi kemudian jalan menyeberang tidak perlu berlari. Setelah selesai belajar, siswa-siswa berkeliling kandang kuda dan kandang anjing, bahkan banyak siswa yang berani untuk naik kuda didampingi oleh polisi. Kuda disini berfungsi sebagai sarana polisi untuk berpatroli dengan menunggang kuda, sedangkan anjing berguna untuk melacak korban bencana alam.

Tujuan dan Manfaat Kunjungan ke POLRESTABES Semarang

Tujuan dari kegiatan kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang ini adalah siswa dapat belajar mengenai profesi polisi, tugas-tugas polisi mengenal rambu lalu lintas dan yang paling penting mengedukasi siswa bahwa polisi adalah teman anak, Selain itu, kegiatan ini diharapkan menjadi motivasi siswa bercita-cita menjadi polisi. Kegiatan field trip ini merupakan kegiatan yang yang sangat bermanfaat bagi tumbuh kembang siswa, berikut beberapa manfaat field trip bagi siswa :

  • Siswa lebih aktif, kreatif dan inovatif
  • Siswa lebih mandiri dan belajar kehidupan sosial
  • Sebagai sarana kreasi, kegiatan field trip yang dilakukan ini dapat merefresh siswa dari kebosanan suasana kelas yang monoton
  • Membangkitkan kembali semangat siswa
  • Belajar banyak hal tentang fakta disekitar mereka sehingga mereka mampu memperoleh informasi baru berdasarkan hal-hal yang dilihat 

Alhamdulillah kegiatan kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang berjalan dengan lancar.  Seluruh siswa sangat antusias untuk pergi ke kantor polisi dan bertemu langsung dengan polisi. Pada saat pelaksanaan kegiatan, polisi membagikan hadiah kepada siswa yang berani maju untuk menjawab pertanyaan, sehingga siswa menjadi lebih bahagia dan yang terpenting siswa tidak takut dengan polisi. Field Trip ini merupakan agenda rutin yang diadakan oleh Alfatihah School. Melalui kegiatan kunjungan KB TK Al Fatihah School ke POLRESTABES Semarang ini, siswa diharapkan mampu memahami dan mengamalkan pelajaran di sekolah melalui proses pengalaman langsung.

Baca Juga : Peringati HUT HIMPAUDI Ke-19: PD HIMPAUDI Kota Semarang Adakan Fun Games dan Bedah Buku

Share this post